Kamis, 15 September 2016

Survival Action_Bag 5

I -Improvise

Improvisasi, merupakan bagian yang penting dalam survival dan kegiatan alam bebas pada umumnya. Bagian ini yang akan menuntut kita untuk memperbaiki alat yang rusak serta membuat alat baru untuk mengganti alat yang hilang.


alam, bebas, bushcraft, carstensz, gps, gunung, hutan, imosa indonesia mountain specialist, Knowledge, kompas, navigasi, Perjalanan, Peta, ploting, prinsip, prosedur, survival, terbuka, trekking,



Namun yang perlu kita sadari, impropisasi itu tidak mungkin muncul kalau kita tidak memiliki pengetahuan, keinginan ketersediaan bahan dan keuletan. semuanya menjadi faktor penting dalam menciptakan impropisasi di lapangan.

Jika kita rangkaikan, maka tahapannya adalah, seseorang harus memiliki pengetahuan sebagai modal dasar berimpropisasi, impropasi bisa dijalankan dengan modal keinginan kuat untuk melakukan, impropisasi bisa dilakukan jika ditunjang dengan ketersediaan bahan baku dan alat penunjang, ketiga hal itu juga belum cukup, sebab dalam memlakukan itu semua, dialam bebas, dengan tekanan yang sangat tinggi, kita membutuhkan daya juang dan keuletan agar impropisasi bisa berhasil.

Beberapa impropisasi yang bisa dilakukan saat keterbatasan :

Kompor parafin, bisa kita gunakan sebagai senjata untuk berburu, bisa juga kita gunakan sebagai alat untuk menggali.

Matras, bisa kita gunakan sebagai alat pembidai, jika ada bagian persendian kita yang bermasalah.

Frame ransel, bisa kita gunakan sebagai alat pembidai seperti matras. dan bisa gunakan sebagai senjata jika kita runcingkan.

Tisu basah, bisa kita gunakan sebagai pengganti plester untuk membungkus luka terbuka luar.

Arang kayu, bisa kita gunakan sebagai pengganti norit untuk masalah keracuanan pada makanan, bisa kita gunakan juga untuk menandi pohon yang mengarahkan ke rute perjalanan.

Abu, bisa kita gunakan sebagai penanda jejak.

Piring plastik, bisa kita gunakan sebagai pengganti kipas saat membuat api.

Dan masih banyak lagi macam dan bentuk impropisasi yang bisa kita lakukan saat kita masuk ke dalam zona survival. Setiap orang mungkin punya pengalaman yang bisa dibagikan sebagai ilmu bagi yang ainnya, jika anda salah satu diantara yang memiliki pengalaman itu, maka anda bisa membaginya dengan memberikan komentar pada tulisan yang sangat sederhana ini.
//komisigratis.com/ads.php?pub=38396">


Tidak ada komentar:

Posting Komentar